Motivasi Itu Percuma

Motivasi Itu Percuma
banner 468x60

Alasan yang ketiga motivasi akan membuat hidup lebih bermakna dan lebih nyata, karena jika tidak memiliki motivasi hidup akan terasa hampa dan membosankan. Coba sekarang kita bayangkan jika hidup ini hanya digunakan untuk bermalas-malasan dan terus menyesali atas segala kegagalan yang kita alami, dapat dipastikan kita akan terjerumus dalam jurang penyesalan tanpa melakukan tindakan perubahan, kita tidak akn memiliki rencana dan tidak tahu apa yang harus dilakukan. Singkatnya tanpa motivasi hidupmu tak akan berubah, tanpa motivasi tak akan pernah menyelesaikan pekerjaan dan tak akan pernah ada karya yang kita hasilkan. Jika kita sungguh-sungguh punya niat untuk berubah maka berubahlah tak peduli bagaimana cara  melakukanya baik selangkah demi selangkah ataupun sejengkal demi sejengkal yang penting kita berubah menjadi lebih baik untuk masa depan yang kita inginkan.

Dua kalimat motivasi yang selalu saya ingat adalah pertama “Manusia adalah arsitek bagi nasibnya sendiri” dan yang kedua adalah “Orang gagal berhenti terlalu cepat dan orang sukses bertahan cukup lama”. Sesungguhnya semua orang termasuk kita berhak untuk sukses dengan selalu memiliki motivasi hidup. Berhenti dan menyerah bukanlah pilihan dari sang juara. Menjadi juara bukan berarti tidak pernah jatuh namun dia akan selalu berdiri kembali saat dia jatuh. Yakinlah, dengan memiliki motivasi kita semua dapat memaksimalkan kekuatan dahsyat yang terpenjara dalam diri untuk mencapai impian kita.

Sahabatku sekalian dari tulisan ini adahal yang harus kita ingat bahwa mengeluh bukanlah sebuah solusi, selalu berikan apresiasi dan motivasi dalam diri dan action, action, action untuk mencapai impian yang didambakan. Terkadang sukses tidak selalu diukur dengan seberapa uang telah kita dapatkan. Namun sukses adalah ketika kita bisa menjadi apa yang kita inginkan dan perjuangkan menjadi bermanfat bagi setiap orang. Dan selalu ingat bahwa kesuksesan tidak diraih dengan cara instan. Namun kesuksesan diraih dengan motivasi yang kuat disertai dengan kedisplinan dalam setiap tindakan nyata. Fokuslah terhadap setiap impian yang ingin kita capai  dan selalu besyukur disetiap pencapaian yang telah kita capai baik itu pencapaian besar ataupu pencapaian kecil sekalipun. Karena motivasi dan tindakan tidak cukup tanpa adanya rasa syukur dari dalam diri.

Saya ucapkan terima kasih kepada Coach Haikal yang telah mengizinkan artikel ini terbit di Digital MagazineCiptakarya Paramacitra. Semoga bisa bermanfaat untuk kita semuanya.

Dari sahabatmu,

Moch Muklis

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *